EVALUASI EFISIENSI PENGGUNAAN ENERGI LISTRIK DALAM PEMBUATAN KAPAL ANGKUT TANK DI PT. DAYA RADAR UTAMA (Studi kasus: Steel Fabrication dan Block Assembly)

Authors

  • Amel Zen Universitas Pertahanan
  • Suyono Thamrin Universitas Pertahanan
  • I Nengah Putra Apriyanto Universitas Pertahanan

Abstract

Industri Pertahanan mempunyai peran penting dalam membangun Alpalhankam, salah satunya adalah Industri Galangan Kapal PT Daya Radar Utama. Mengingat begitu pentingnya PT Daya Radar Utama dalam pengembangan Alpalhankam khususnya TNI AL, maka efisiensi terkait dengan penggunaan energi sangat penting untuk dikendalikan. Penelitian ini meneliti tentang efisiensi penggunaan energi listrik di Steel Fabrication dan Block assembly, menemukan pemborosan karena cara kerja dan penggunaan mesin yang tidak standar, sehingga terjadi pemborosan/waste. Metode analisis yang digunakan adalah menghitung secara numerik penggunaan energi di mesin peralatan dan utilitas menggunakan Finite State Machine (FSM), sehingga diketahui jumlah pemborosan. Hasil perhitungan FSM kemudian dipetakan melalui metode  Energy Value Stream Mapping (EVSM). Root Cause Analysis (metode 5 Ways) digunakan untuk mencari akar masalah. Konsep  7 (tujuh) Waste dijadikan indikator penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa stasiun kerja yang berada di Steel Fabrication dan Block Assembly terjadi pemborosan pemakaian energi listrik, Pemborosan ditemukan pada proses produksi di mesin Cutting 44%, mesin Bending  28%, dan Assembly dan Erection masing-masing  9% dari total konsumsi energi listrik yang digunakan pada mesin Cutting, Bending, Block Assembly dan Erection. Hasil ini dapat dijadikan peluang usulan perbaikan agar pemborosan energi listrik bisa dieliminasi dan meningkatkan daya saing.

Kata Kunci: Lean, Waste, Energi Listrik, EVSM, FSM, RCA

References

Jurnal Internasional

Kuriger, G., and Chen, F., 2010. Lean and green: A current state view. Proceedings of the Industrial Engineering Research Conference. http://b-dig.iie. org.mx/BibDig/P10-0659/IIE2010/pdf /ierc/ 892.pdf, hlm.4.

Pang, Khiang Chee, 2011. Intelligent Energy Audit and Machine Management for Energy-Efficient Manufacturing, 2011 IEEE 5th International Conference on Cybernetics and Intelligent Systems (CIS), hlm.3

Patton, M.Q. (2013). Utilization-Focused Evaluation (U-FE) Checklist. Western Michigan University Checklists.

Rother Mike. and Shook John, 2003. Learning to See: Value-Stream Mapping to Create Value and Eliminate Muda. Cambridge, Massachusetts, USA: The Lean Enterprise Institute, hlm.6.

Seryak, J., Epstein, G., & D'Antonio, M., 2006. Lost opportunities in industrial energy efficiency: New production, lean manufacturing and lean energy. http://repository.tamu.edu/bitstream/handle/1969. 1/5653/ESLIE-06-05-36.pdf ? sequence=4, p.9.

Shadish, W. R. Jr., Cook, T. D., & Leviton, L. C. (1991). Chapter 2: Good theory for social program evaluation. Foundations of Program Evaluation: Theories of Practice. Newbury Park, CA: Sage, hlm 36-37.

Tapping, D., Luyster, T., & Shuker, T., 2002. Value stream management: Eight steps to planning, mapping, and sustaining lean improvements. New York, NY: Productivity Press, hlm.41

Tinoco, J., 2004 Implementation of Lean Manufacturing. Wisconsin: University of Wisconsin-Stout. a research paper, p.6.

Chen, H.T. (2015). Practical program evaluation: Theory-Driven Evaluation and the Integrated Evaluation Perspective. Thousand Oaks, CA: Sage.

Greene, J.C., Boyce, A.S, & Ahn, J. (2011). Value-Engaged, Educative Evaluation Guidebook. University of Illinois, Urbana-Champaign.

Liker, J.. 2004. The Toyota Way,. New York: McGraw-Hill. hlm. 23

Buku

Ira Fitriana, 2017. Inisiatif Pengembangan Teknologi Energi Bersih (Jakarta: Outlook Energi Indonesia 2017 Pusat Teknologi Sumber daya Energi dan Industri Kimia BPPT), hlm 42.

Purnomo Yusgiantoro, 2014, Ekonomi Pertahanan, PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta, hlm. 252

Undang Undang

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 141 Tahun 2105 tentang Pengelolaan Industri Pertahanan, Pasal 5, ayat (1), hlm 3.

Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia, (Penjelasan Atas Undang Undang republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2012 Tentang Industri Pertahanan), hlm 2.

Downloads

Published

2019-08-30