Dampak Penggunaan Media Sosial Terhadap Kinerja Bintara Yonif 512/QY dalam Mendukung Keberhasilan Tugas Pokok Satuan

Authors

  • Winarko Winarko Fakultas Strategi Pertahanan Universitas Pertahanan

DOI:

https://doi.org/10.33172/skm.v3i2.118

Abstract

Abstrak - Salah satu esensi dari kemampuan negara dalam mengelola dan mengarahkan sumber daya nasional untuk kepentingan nasional dan kepentingan pertahanan adalah keberhasilannya memaknai segala kontinuitas dan perubahan lingkungan strategis yang semakin komplek dan sulit untuk diprediksi. Perkembangan  teknologi membuat masyarakat berada diantara dua pilihan. Disatu pihak masyarakat menerima kehadiran teknologi, di pihak lain kehadiran teknologi modern justru menimbulkan masalah-masalah yang bersifat struktural yang kemudian merambah di semua aspek kehidupan masyarakat. Akses terhadap media telah menjadi salah satu kebutuhan primer dari setiap individu, termasuk didalamnya prajurit Yonif 512/QY.

Dari perspektif pertahanan, media sosial menjadi celah terjadinya perubahan perspektif ancaman dari hard power kepada soft power, disadari atau tidak ancaman soft power telah merasuk kedalam ranah kehidupan prajurit dan mempengaruhi mentalitas, moralitas, etos kerja dan bahkan jiwa korsanya. Bagaimana itu bisa terjadi ? Penggunaan media sosial yang berlebihan akan menimbulkan dampak negatif  yang diyakini sebagai penyebab  maraknya pelanggaran dan menurunnya disiplin serta  etos kerja. Selanjutnya akan menimbulkan kecanduan, rasa malas, sikap acuh, aphatis dan  anti sosial. 

Dari penelitian didapatkan fakta salah satu yang cukup memprihatinkan, dimana seorang prajurit yang sedang jaga kesatrian meninggalkan posnya hanya untuk melihat pesan yang masuk di media sosial, tentu kewaspadaan berkurang dan abai terhadap kewajiban utama sebagai mata dan telinga  satuan. Melihat kenyataan tersebut, solusi terbaik adalah meningkatkan kontrol dan penerapan peraturan yang ketat agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

Kata Kunci:  Media Sosial, Moralitas/Mentalitas, Etos kerja dan Jiwa korsa/Kebersamaan.

 

Abstract - One of the essences of the state's ability to manage and direct the national resources for national interests and the interests of defense is its success to interpret all of continuity and change in the strategic environment is increasingly complex and difficult to predict. Technological developments make society is between two options. On the one hand the public to accept the presence of technology, on the other hand the presence of modern technology actually cause the problems that are structural which then penetrated in all aspects of community life. Access to media has become one of the primary needs of every individual, including the soldiers of Battalion 512 / QY.

             From the defense perspective, social media became gap changes the perspective of the threat of hard power to soft power, consciously or not the threat of soft power has penetrated into the realm of the life of soldiers and affecting mentality, morality, work ethic and esprit de corps. Excessive use of social media will have a negative impact that is believed to cause widespread offense and the decline of discipline and work ethic. Next will cause addiction, laziness, indifference, apathy and miss-social.

             From the research found quite alarming fact that, where there is a soldier on guard Kesatrian left his post only to see the incoming messages on social media, of course reduced vigilance and neglect of primary obligations as the eyes and ears of the unit. Seeing the fact, the best solution is to improve the control and application of strict regulations so that similar incidents will not recur.

Keys Words: Social Media, Morality / mentality, work ethic and esprit de corps.

Author Biography

Winarko Winarko, Fakultas Strategi Pertahanan Universitas Pertahanan

Fakultas Strategi Pertahanan Universitas Pertahanan

References

Daftar Pustaka

Surat Keputusan Kasad Nomor Skep/58/III/2004 tentang Bujukin Infanteri

Chris Hill, Teaching with e-learning in the Lifelong Learning Sector, Second edition. Exeter, England: Learning Matters Ltd.

David, Fred R., 2006. Manajemen Strategis. Edisi Sepuluh. Jakarta: Penerbit Salemba Empat.

Effendi, Onong Uchjana. 2003. Ilmu, Teori, dan Filsafat Komunikasi, cet-3. Bandung: Citra Aditya Bakti.

Husein Umar, 2008, Metode Penelitian, Jakarta: Raja Grafindo Persada

Jogiyanto, 2005, Sistem Informasi Strategik untuk Keunggulan Kompetitif. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset.

Koswara, E. 1991. Teori-Teori Kepribadian. Bandung: PT. Eresco. M.A

Mulyana, Deddy. 2005. Ilmu Komunikasi. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Nasrullah Rulli. 2015. Media Sosial, Perspektif Komunikasi, Budaya, dan

Sosio Teknologi. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Rangkuti, Freddy. 2006. Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Peraturan Rektor Universitas Pertahanan Indonesia, Nomor 22 Tahun 2014 tentang Penulisan Karya Akhir Studi Universitas Pertahanan

Umi Narimawati, SE.,M.Si. 2008. Metodologi Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif: Teori dan Aplikasi.

W. Poespoprodjo. 1988. Filsafat Moral; Kesusilaan Dalam Teori dan Praktek. Cet. II. Bandung: Remadja Karya

Naskah Departemen. 2015. Managemen Pertahanan Matra Darat.

Keputusan Danseskoad, Nomor KEP/ 30 / VIII / 2015

Harian Pagi Tribun Jawa Barat, Rabu, 11 Mei 2016.

Downloads

Published

2017-08-01

How to Cite

Winarko, W. (2017). Dampak Penggunaan Media Sosial Terhadap Kinerja Bintara Yonif 512/QY dalam Mendukung Keberhasilan Tugas Pokok Satuan. Strategi Dan Kampanye Militer (SKM), 3(2). https://doi.org/10.33172/skm.v3i2.118