IMPLEMENTASI KEPEMIMPINAN DANYONIF DALAM MENINGKATKAN KINERJA PRAJURIT GUNA MENCAPAI KEBERHASILAN TUGAS POKOK SATUAN (STUDI PADA YONIF 403/WP)
DOI:
https://doi.org/10.33172/jspd.v6i1.505Abstract
Yonif 403/WP sebagai bagian dari Korem 072/Pamungkas merupakan satuan tempur. Memiliki tugas pokok menyelenggarakan pertempuran darat di segala bentuk cuaca dan medan selain itu dituntut memiliki kemampuan melaksanakan OMP dan OMSP. Dihadapkan dengan dinamika penugasan yang sangat padat, seorang Komandan Satuan dalam hal ini Danyon harus mampu melaksanakan perannya sebagai seorang pemimpin dan komandan. Komandan Batalyon merupakan figur satuan atau tokoh sentral yang dalam kepemimpinannya harus dapat menunjukan contoh tauladan yang baik bagi anggota. Sosok pemimpin yang teladan adalah pemimpin yang memiliki disiplin, loyalitas dan kehormatan yang dengan begitu diharapkan mampu membentuk prajurit-prajurit yang dapat diandalkan oleh satuannya. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk menganalisis implementasi peran pemimpin dalam meningkatkan kinerja bawahannya di satuan TNI AD melalui seorang Danyonif dalam hal ini Danyonif 403/WP, dinilai dari implementasi perannya di lapangan dengan baik dan maksimal. Guna mencapai tujuan tersebut, penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui teknik analisis deskriptif dan analisis SWOT. Hasil penelitian ditemukan bahwa Danyonif telah melaksanakan perannya sebagai perencana, pengorganisir, pengawas dan pengevaluasi dalam hal diantaranya melatih dan menjaga kesehatan anggota Yonif 403/WP dan berupaya dalam memperbaiki dan meningkatkan kualitas sarana dan prasarana latihan yang masih bias untuk diatasi. Adapun langkah dalam mengoptimalkan kinerja prajurit yakni dengan meningkatkan kemampuan dalam perencanaan dan manajerial Danyon serta memimpin satuan dengan menerapkan azas, sifat dan prinsip kepemimpinan yang diperoleh saat mengikuti Pendidikan Jabatan Danyon.
Kata Kunci : Implementasi, Kepemimpinan, Peran, Kinerja, Danyon
References
Buku
Grindle, Merilee S.. Politics and Policy Implementation in The Third World. New Jersey: Princeton University Press.
Mangkunegara, A.A. 2013. Manajemen SDM Perusahaan. Bandung: Rosdakarya.
Mardalis. 1989. Metode Penelitian suatu pendekatan proposal. Jakarta: Bumi Aksara.
Maryati, Kun & Suryawati. Juju. 2001. Sosiologi. Jakarta: PT. Gelora Aksara Pratama.
Parsons, Wayne. 1995. Public Policy, An Introduction to the Theory and Practice of Policy Analysis.
Rivai, Verizal. 2017. Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi. Jakarta: PT Raja Grafindo.
Robinson, Parce. 1997. Manajemen Strategic. Jakarta: Binarupa Aksara.
Siagian, Sondang P. 2014. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Bumi Aksara.
Soekanto, Soerjono. 2000. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Jurnal
Akib, Haedar. 2010, “Implementasi Kebijakan” Apa, Mengapa dan Bagaimana”, Jurnal Administrasi Publik, Vol. 1, No. 1.
Amri, Husnul. 2016, “Kepemimpinan yang Efektif”, Jurnal Lingkar Widyaiswara, Vol. 3, No. 1.
Arifin, Zaenal. April 2018, “Implementasi Azas Kepemimpinan TNI Danyonzikon 13/Karya Etmaka dalam Rangka Meningkatkan Profesionalisme Prajurit (Studi di Batalyon Zeni Konstruksi 13/KE), Jurnal Prodi Strategi Pertahanan Darat, Vol. 4, No. 1.
Samego, 2015. “The Empowerment of Defense Areas in a Changeover Perspective”, Jurnal Pertahanan, Vol. 1, No. 3.
Susetyo, H., et. al, 2008, “Menuju Paradigma Keamanan Komprehensif Berperspektif Keamanan Manusia dalam Kebijakan Keamanan Nasional Indonesia”, Lex Jurnalica (Journal of Law), No. 6.