ANALISIS PENGGUNAAN BAHAN BAKAR B30 DENGAN EFEK PENYIMPANAN TERHADAP KINERJA MESIN DIESEL

Authors

  • Mahardika Adi Dewantara Universitas Pertahanan RI
  • Sovian Aritonang Universitas Pertahanan RI
  • Bambang Joko Suroto Universitas Pertahanan RI

Abstract

Penyimpanan jangka panjang dengan variasi suhu memungkinkan terjadinya penurunan kualitas bahan bakar, seperti contoh biodiesel B30. Metode yang digunakan penulis pada penelitian ini adalah dengan metode eksperimen. Pada penelitian ini difokuskan untuk mengetahui pengaruh efek penyimpanan pada bahan bakar Biodiesel dengan menggunakan FTIR serta uji kinerja mesin diesel. Pengujian dilakukan dengan penyimpanan selama 1 bulan dengan variasi waktu yaitu: 1, 2, 3 dan 4 minggu. Dari hasil Analisis uji FTIR, didapatkan bahwa B30 memiliki reaksi dengan gugus fungsi khas metil ester. Namun, pada setiap minggu nya nilai intensitas FTIR pada gugus fungsi semakin berkurang. Termasuk gugus O – H pada B30 dengan penyimpanan 4 minggu tidak terbaca. Maka dapat disimpulkan gugus O – H pada bahan bakar biodiesel melemah seiring berjalan nya waktu. Dari hasil uji kinerja mesin diesel didapatkan Daya maksimum dihasilkan pada putaran 2900 rpm. Daya terbesar dihasilkan pada B30 penyimpanan 1 minggu dengan nilai sebesar 1,729 kW disusul dengan B30 penyimpanan 2 minggu sebesar 1,703 kW. Kemudian B30 penyimpanan 3 minggu dan 4 minggu. Hal tersebut juga terjadi pada Torsi, BMEP dan Eff. Thermal. Namun, didapatkan SFOC terendah dengan menggunakan bahan bakar B30 penyimpanan 1 minggu kemudian B30 penyimpanan 2 minggu, 3 minggu dan 4 minggu.

References

Asana, Suwartiningsih dan Nugroho. (2017). Kebijakan Pertahanan terhadap Pulau-pulau Kecil terluar pada Masa Pemerintahan Jokowi. Cakrawala.

Kementerian Pertahanan Republik Indonesia. (2008). Buku Putih Pertahanan Indonesia. Jakarta.

Muhaimin, Yahya A. (2008). “Bambu Runcing dan Mesiu: Masalah Kebijakan Pembinaan Pertahanan Indonesia”, Yogyakarta: Tiara Wacana.

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Afabeta

Universitas Pertahanan. (2019). Buku Pedoman Penulisan Tesis dan Disertasi. Unhan Press : Bogor.

Aziz, Rahmawati., Aisyah, Asriyani Ilyas. (2016). Sintesis Metil Ester Dari Minyak Biji Kemiri (Aleurites Molluccana) Menggunakan Metode Ultrasonokimia. Jurusan Kimia, Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Alauddin Makassar. Al-Kimia: Volume 4 Nomor 1.

Dharmawan, Arya Hadi. (2018). Pengembangan bioenergi di Indonesia Peluang dan tantangan kebijakan industri biodiesel. Pusat Penelitian Kehutanan Internasional (CIFOR). Working paper 242

Juanda, Billy. (2017). Analisa Perbandingan Uji Performa Pada Motor Diesel Satu Silinder, Menggunakan Biodiesel Minyak Biji Kapuk (Ceiba Pentandra) Dengan Biosolar (Pertamina). Jurusan Teknik Sistem Perkapalan Fakultas Teknologi Kelautan Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya

Nurhadi, Imam. (2015). Pengaruh Penggunaan Biodiesel Terhadap Performa Dan .Komponen Utama Pada Motor Pokok Kri Weling-822. Institut Teknologi Sepuluh November.

Rustam, Ismah. (2015). Tantangan ALKI dalam Mewujudkan Cita‐cita Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia. Universitas Mataram. Indonesian Perspective: Volume 1 Nomor. 1 (Januari‐Juni): 1‐21

Undang-undang Republik Indonesia No. 16 Tahun 2012 tentang Industri Pertahanan

Undang Undang Republik Indonesia no 34 tahun 2004 pasal 6 tentang Tugas Tentara Nasional Indonesia (TNI)

Environment Canada. (2006), A critical review of biodiesel as a transportation fuel in Canada, https://www.ec.gc.ca/transport/publications/biodiesel/biodiesel4.html, diakses pada 16 September 2019.

Downloads

Published

2020-06-26