IMPLEMENTASI KONTRAK PEMBANGUNAN KAPAL PERANG ANGKUT TANK (AT) 1 DAN 2 OLEH PT. DOK DAN PERKAPALAN KODJA BAHARI (PERSERO) DALAM MENDUKUNG KEMANDIRIAN ALUTSISTA TNI - AL

Authors

  • Abdul Hakim Universitas Pertahanan Indonesia
  • Suhirwan Suhirwan Universitas Pertahanan Indonesia
  • Edy Suhardono Universitas Pertahanan Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33172/spl.v6i2.566

Abstract

Tingginya pelanggaran wilayah dan penangkapan ikan illegal di wilayah perairan Indonesia oleh kapal nelayan asing, salah satunya disebabkan karena keterbatasan jumlah armada kapal perang Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut. Dihadapkan dengan terbatasnya anggaran dan kebutuhan transfer teknologi, perlu adanya kebijakan pembangunan alat utama sistem senjata melalui pemberdayaan industri jasa maritim dalam negeri, salah satunya melalui pemenuhan kebutuhan kapal perang untuk patroli dengan melibatkan PT. Dok dan Perkapalan Kodja Bahari (Persero) / PT. DKB Persero. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis implementasi kontrak pembangunan kapal perang angkut tank oleh PT.DKB Persero. Penelitian ini menggunakan metodologi deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus, teori untuk menganalisis implementasi dan faktor– faktor yang mempengaruhinya menggunakan George Edward III. Hasil penelitian menunjukkan implementasi kontrak pembangunan kapal masih kurang. Hal ini didasari oleh tidak terpenuhinya dua indikator keberhasilan menurut George Edward III, meliputi sumberdaya dan struktur birokrasi sehingga berdampak terhadap waktu dan mahalnya biaya produksi. Keberhasilan kebijakan pembangunan kapal perang dapat dilaksanakan melalui peningkatan manajemen yang profesional dengan melibatkan industri maritim swasta nasional dan Badan Usaha Milik Negara.

Kata Kunci :  Implementasi Kontrak, Kapal Perang Angkut Tank, Alutsista, Industri Jasa Maritim, Kemandirian Alutsista

References

Buku

Berkes, G. d. (1989.). Common Property. London.: Belhaven.

Blau, P. M. (1956.). Bureaucracy in modern society / by Peter M. Blau ; with a foreword by Charles H. Page. New York : Random House,.

Creswell, J.W. (2012). Planning,conducting, and evaluating quantitative and qualitative research (4th ed.). Boston: MA: Pearson.

Marsetio. (2014). Sea Power Indonesia. Bogor: Universitas Pertahanan.

Maxwell, K. (2001). Positive Learning Dispositions in Mathematics. [Online] Tersedia:http://www.education.auc kland.ac.nz/uoa/fms/default/educat ion/docs/word/r esearch/foed_paper/issue11/ACE_P aper_3_Issue_11.doc.[28 Januari 2013].

Mondy, R. W. (1995). Management. New Jersey: Prentice.

Rees (1990) dalam Fauzi, A. 2006

Jurnal

Aldita, A. F. (2018). Pengaruh Perencanaan Anggaran,kualitasSDM,. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi Akuntansi (JIMEKA) ,

Bastari Achmad 1, T. T. (2018). Strategi Pemberdayaan Wilayah Pertahanan Laut Dalam Meningkatkan Kesadaran Bela Negara Di Kabupaten Tanggerang, Banten(Studi Di Lantamal III/JKT). Jurnal Prodi Strategi Perang Semesta, Volume 4, Nomor 3.

Mahmudi, A. (2010). Tinjauan Asosiasi antara Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis. Yogyakarta: FMIPA UNY: Seminar Nasional Pendidikan UNY, 17 April.

Nawawi, H. (2000). Manajemen Strategik Organisasi Non Profit Bidang Pemerintah dengan Ilustrasi di Bidang Pendidikan. Gadjah Mada Univer-sitas Press. Yogyakarta. 1985.

Nurbaiti Widyasari 1), J. A. (2016). Meningkatkan Kemampuan Disposisi Matematis Siswa. Jurnal Pendidikan Matematika & Matematika, 31.

Peraturan

Indonesia. (2008). Perpres no. 54 tentang pengadaan barang dan jasa.

Indonesia. (2010). Perpres No. 42 th 2010 ttg KKIP. jakarta: Kemhan.

Quality manual PT. DKB 7.4 Komunikasi (klausal 7.4)

Website

prokimal-online.blogspo. (2012). Pembangunan 3 kapal perang TNI-AL diresmikan di PT Kodja Bahari http://prokimal-online.blogspopembangunan-3-kapal-perang-tni-al diresmikan-di-pt-kodja-bahari.html. Jakarta: http://prokimal-online.blogspo.

Downloads

Published

2020-06-22

How to Cite

Hakim, A., Suhirwan, S., & Suhardono, E. (2020). IMPLEMENTASI KONTRAK PEMBANGUNAN KAPAL PERANG ANGKUT TANK (AT) 1 DAN 2 OLEH PT. DOK DAN PERKAPALAN KODJA BAHARI (PERSERO) DALAM MENDUKUNG KEMANDIRIAN ALUTSISTA TNI - AL. Jurnal Strategi Pertahanan Laut, 6(2). https://doi.org/10.33172/spl.v6i2.566